Ngabuburit Seru Bareng Animal Lovers Probolinggo, Berikut Beritanya!

- Jurnalis

Minggu, 2 Maret 2025 - 19:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suarabayuangga.com,- Memasuki Bulan Ramadhan, komunitas Animal Lovers Probolinggo melakukan kegiatan ngabuburit dengan membawa beberapa hewan reptil seperti Ular, Iguana, Biawak, dan hewan lain meliputi Musang, Kucing, dan Katak.

Seperti yang disampaikan oleh wakil ketua komunitas Animal Lovers Probolinggo, Faidi, mengatakan jika kegiatan ngabuburit seperti ini dilakukan setiap Minggu dibulan Ramadhan pukul 15.30 WIB, yang berlokasi di Bundaran Gladak Serang.

“Kami komunitas Animal Lovers Probolinggo melakukan kegiatan ngabuburit ini setiap bulan Ramadhan mas, biasanya setiap Minggu jam 15.30 kita ada di Bundaran Gladak Serang” ungkapnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Faidi menjelaskan, jika kegiatan ngabuburit komunitas Animal Lovers Probolinggo ini memiliki tujuan, yaitu melakukan edukasi kepada masyarakat, bahwa hewan liar dapat dipelihara sebagaimana hewan peliharaan pada umumnya. Disamping itu, dirinya dan rekan komunitas sembari membawa main hewan reptil dan mamalia lainnya.

“Kegiatan kami ini memiliki tujuan, yaitu edukasi kepada masyarakat bahwa hewan liar juga dapat dipelihara seperti hewan peliharaan pada umumnya, sekalian kita juga bawa main hewan kita” jelasnya.

Faidi meyakinkan bahwa hewan reptil dan mamalia yang dibawa oleh komunitas Animal Lovers Probolinggo ini dipastikan aman untuk dipegang, baik oleh orang dewasa dan anak-anak. Karena telah dipelihara sedari kecil dan dilatih untuk ramah terhadap manusia.

Dirinya berharap, agar masyarakat dapat lebih menyayangi hewan, tidak memburu, bahkan memakan hewan reptil dan mamalia yang ada disekitar kita untuk keberlangsungan kehidupan mereka. Karena hewan juga mahkluk hidup sama seperti manusia.

“Harapan saya kepada masyarakat untuk lebih menyayangi hewan, tidak memburu, bahkan memakan hewan reptil dan mamalia seperti musang, karena mereka juga mahkluk hidup sama seperti manusia” harapnya.

Rufiah, salah satu pengunjung mengatakan, kegiatan seperti ini sangat bagus untuk edukasi anak, sehingga anak dan masyarakat mengerti tentang hewan reptil dan mamalia. Juga kita dapat melihat dan memegang langsung hewan tersebut.

“Kegiatan seperti ini bagus mas, untuk edukasi anak dan masyarakat tentang hewan reptil dan mamalia, kita juga dapat memegang langsung hewan seperti itu” pungkasnya.

Berita Terkait

Viral Video Pengambilan Material Bangunan di Tamansari, Kepala Desa Angkat Bicara
Nelayan Probolinggo yang Hilang di Laut Ditemukan Tak Bernyawa
ABK di Probolinggo Hilang Tersangkut Jaring, Pencarian Terhenti Akibat Cuaca Buruk
Sungai Legundi Meluap, Jalan Tergenang Akibat Sampah Menumpuk
Pemkot Probolinggo Gelar Harmoni Museum 2025, Suguhkan Kesenian Tari dan Musik
Detik-Detik Waisak di Klenteng Tri Dharma Probolinggo, Diawali Pemandian Rupang
Lapas Probolinggo Berikan Remisi Khusus Waisak Kepada 1 Orang Warga Binaan
Lapas Probolinggo Fasilitasi Pembaptisan Empat Warga Binaan
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 14 Mei 2025 - 20:16 WIB

Viral Video Pengambilan Material Bangunan di Tamansari, Kepala Desa Angkat Bicara

Rabu, 14 Mei 2025 - 20:14 WIB

Nelayan Probolinggo yang Hilang di Laut Ditemukan Tak Bernyawa

Selasa, 13 Mei 2025 - 17:39 WIB

ABK di Probolinggo Hilang Tersangkut Jaring, Pencarian Terhenti Akibat Cuaca Buruk

Selasa, 13 Mei 2025 - 17:37 WIB

Sungai Legundi Meluap, Jalan Tergenang Akibat Sampah Menumpuk

Selasa, 13 Mei 2025 - 17:34 WIB

Pemkot Probolinggo Gelar Harmoni Museum 2025, Suguhkan Kesenian Tari dan Musik

Berita Terbaru

Probolinggo

Nelayan Probolinggo yang Hilang di Laut Ditemukan Tak Bernyawa

Rabu, 14 Mei 2025 - 20:14 WIB

Probolinggo

Sungai Legundi Meluap, Jalan Tergenang Akibat Sampah Menumpuk

Selasa, 13 Mei 2025 - 17:37 WIB