Persiapkan Berbagai Kegiatan, Bentuk LSM LIRA Kota Probolinggo Meriahkan HUT Ke-79 RI

- Jurnalis

Jumat, 16 Agustus 2024 - 10:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suarabayuangga.com, – Hari kemerdekaan Republik Indonesia memang menjadi momen bagi seluruh masyarakat untuk ikut serta memeriahkan peringatan nasional ini, begitu juga dengan LSM LIRA Kota Probolinggo yang mempersiapkan berbagai kegiatan dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan yang ke-79 Republik Indonesia.

Selayaknya masyarakat luas, LSM LIRA Kota Probolinggo juga memasang ornamen-ornamen kemerdekaan dan juga aksesoris kemerdekaan Republik Indonesia. Tak hanya pemasangan ornamen, LIRA Kota Probolinggo juga mempersiapkan berbagai kegiatan yang mendukung kerukunan masyarakat, kekompakan organisasi dan persatuan persaudaraan antar sesama.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Louis Hariona selaku Walikota LSM LIRA Kota Probolinggo mengatakan jika Nusantara Baru, Indonesia Maju iji merupakan semangat baru yang perlu ditanamkan khususnya kepada seluruh anggota LSM LIRA Kota Probolinggo. Dengan ini LIRA mengadakan kegiatan yang memerlukan kekompakan.

“Dengan moto Nusantara Baru, Indonesia Maju ini tentunya perlu ditanamkan khususnya kepada seluruh anggota LSM LIRA Kota Probolinggo, maka dari itu persiapan kami cukup semarak tentunya ada kegiatan yang kompak sekali dari seluruh anggota dan pengurus LSM LIRA Kota Probolinggo dalam rangka semarak HUT ke-79 Republik Indonesia” ungkapnya.

Persiapan LSM LIRA Kota Probolinggo untuk menyambut dan mensukseskan Hari Kemerdekaan RI dengan pemasangan bendera merah putih dan juga atribut kemerdekaan lainnya seperti umbul-umbul, lampu-lampu, dan juga ornamen lain yang bertemakan Indonesia.

“Tentunya persiapan kami dengan memasang bendera merah putih, umbul-umbul, lampu, dan atribut kemerdekaan lainnya di kantor LSM LIRA Kota Probolinggo yang berlokasi di Jl. Raya Mastrip Kota Probolinggo” jelasnya.

Louis menambahkan bahwa tak hanya memasang atribut kemerdekaan, LSM LIRA Kota Probolinggo juga akan mengadakan beberapa kegiatan lomba yang mengandalkan kekompakan, pertunjukan seni live musik, dan diakhiri dengan makan bersama dalam menyemarakkan HUT ke-79 RI.

“Tak hanya dengan pemasangan ornamen, kita juga mengadakan kegiatan penghormatan bendera dan beberapa lomba kekompakan, disusul dengan pertunjukan live musik dan berakhir dengan makan bersama dengan seluruh pengurus LIRA dan juga masyarakat di kantor LSM LIRA Kota Probolinggo” tambahnya.

Dirinya berharap dengan motto Nusantara Baru, Indonesia Maju ini dapat memberikan semangat baru untuk membangun Indonesia yang lebih jaya, lebih maju lagi khususnya kepada seluruh kader LSM LIRA.

“Dengan motto baru Nusantara Baru, Indonesia Maju ini dapat memberikan semangat kepada kita untuk membangun indonesia lebih jaya, lebih maju lagi. Khususnya untuk para kader LSM LIRA Kota Probolinggo mari bersama membangun negara yang lebih maju” harap Louis. (Al)

Penulis : Alan

Editor : Anas

Berita Terkait

Viral Video Pengambilan Material Bangunan di Tamansari, Kepala Desa Angkat Bicara
Nelayan Probolinggo yang Hilang di Laut Ditemukan Tak Bernyawa
ABK di Probolinggo Hilang Tersangkut Jaring, Pencarian Terhenti Akibat Cuaca Buruk
Sungai Legundi Meluap, Jalan Tergenang Akibat Sampah Menumpuk
Pemkot Probolinggo Gelar Harmoni Museum 2025, Suguhkan Kesenian Tari dan Musik
Detik-Detik Waisak di Klenteng Tri Dharma Probolinggo, Diawali Pemandian Rupang
Lapas Probolinggo Berikan Remisi Khusus Waisak Kepada 1 Orang Warga Binaan
Lapas Probolinggo Fasilitasi Pembaptisan Empat Warga Binaan
Berita ini 13 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 14 Mei 2025 - 20:16 WIB

Viral Video Pengambilan Material Bangunan di Tamansari, Kepala Desa Angkat Bicara

Rabu, 14 Mei 2025 - 20:14 WIB

Nelayan Probolinggo yang Hilang di Laut Ditemukan Tak Bernyawa

Selasa, 13 Mei 2025 - 17:39 WIB

ABK di Probolinggo Hilang Tersangkut Jaring, Pencarian Terhenti Akibat Cuaca Buruk

Selasa, 13 Mei 2025 - 17:37 WIB

Sungai Legundi Meluap, Jalan Tergenang Akibat Sampah Menumpuk

Selasa, 13 Mei 2025 - 17:34 WIB

Pemkot Probolinggo Gelar Harmoni Museum 2025, Suguhkan Kesenian Tari dan Musik

Berita Terbaru

Probolinggo

Nelayan Probolinggo yang Hilang di Laut Ditemukan Tak Bernyawa

Rabu, 14 Mei 2025 - 20:14 WIB

Probolinggo

Sungai Legundi Meluap, Jalan Tergenang Akibat Sampah Menumpuk

Selasa, 13 Mei 2025 - 17:37 WIB